Cara download video Pinterest Android bakal dibahas dalam artikel ini. Pinterest merupakan salah satu platform yang digunakan untuk berbagi foto ataupun video secara online.
Keberadaan platform ini sangat membantu dalam menemukan ide unik dan kreatif. Selain itu, cara download video Pinterest Android pun sangat mudah meskipun memang tidak langsung dari Pinterest.
Baca juga: Inilah 5 Aplikasi Edit Foto yang Viral di TikTok
Sampai sekarang ini kelemahan Pinterest tidak menyediakan fitur untuk mengunduh video. Pengguna harus menggunakan aplikasi ketiga atau tool lain agar bisa mengunduh video.
Saat ini Pinterest baru menyediakan fitur untuk download dalam format foto ataupun GIF. Lantas, bagaimana cara download video dari pinterest di Android?
Cara Download Video Pinterest di Android
Berikut cara download video dari Pinterest melalui perangkat Android:
1. Menggunakan Catch.tube
Cara untuk bisa mengunduh video dari Pinterest bisa melalui Catch.tube. Pengguna cukup dengan menyalin tautan dari video yang akan diunduh pada aplikasi Pinterest. Lalu bukalah situs web catch.tube yang ada di browser bisa melalui Chrome atau situs lainnya. Lalu tempelkan tautan yang telah disalin dari Pinterest tadi.
Dengan demikian akan diarahkan pada halaman Catch.tube yang digunakan untuk melakukan pengunduhan video. Kemudian pilihlah menu Rekam Video dan menekan tombol pada opsi tulisan Download video/mp4. Sehingga video yang telah dipilih akan segera diunduh secara otomatis dan tunggu sampai prosesnya selesai.
Baca juga: 5 Aplikasi Transfer Uang Lewat HP Tanpa Biaya Admin, Praktis dan Aman
2. Menggunakan Expert PHP
Cara download video Pinterest Android juga bisa dilakukan melalui Expert PHP. Langkahnya pertama sama seperti menggunakan Catch.tube yakni menyakin tautan video. Setelah itu barulah untuk mengunjungi situs website Expert PHP Video Downloader. Kemudian tempelkan tautan yang telah disalin pada kolom pencarian.
Apabila layar sudah menampilkan halaman untuk melakukan pengunduhan maka bisa langsung menekan tombol Unduh. Tunggulah sampai video dari Pinterest tersebut muncul dan dengan begitu akan menjalankan proses pengunduhan. Dalam proses download tidak memakan waktu lama dan pengguna bisa menikmati videonya.
Baca juga: 6 Rekomendasi Aplikasi Edit Audio Android Gratis dan Terbaik
3. Menggunakan Aplikasi Telegram
Cara lain yang cukup mudah adalah menggunakan aplikasi Telegram. Salin terlebih dahulu tautan video yang dipilih pada Pinterest agar bisa digunakan untuk download. Setelah itu jalankan aplikasi Telegram pada perangkat Android. Temukan icon pencarian yang ketikan dengan tulisan ‘Pinterest Downloader’.
Pada langkah berikutnya pilihlah Pinterest Downloader dan ketuk tombol mulai pada aplikasi Telegram. Tempelkan tautan yang telah disalin lalu kirimkan ke bot Telegram. Maka dengan begitu bot akan mengunggah video dari tautan Pinterest. Lakukan pengunduhan video Pinterest yang telah tersedia pada aplikasi Telegram.
Baca juga: 5 Aplikasi Olahraga di Rumah Terbaik Paling Recommended
4. Menggunakan Pinterest Video Downloader
Langkah yang harus dilakukan untuk download video Pinterest dengan membuka browser melalui perangkat Android. Setelah itu carilah video yang akan di download pada Pinterest. Dari video yang telah dipilih silahkan salin tautan untuk digunakan mendownload video. Lalu bukalah tab baru pada browser dan mengunjungi Pinterest Video Downloader.
Tempelkan tautan yang telah disalin dari Pinterest pada kolom yang tersedia. Pada halaman klik tombol Download dan tunggu sampai konten video tampil di situs online tersebut. Scroll down dan klik tombol Download sekali lagi untuk memulai pengunduhan video. Tunggulah sampai proses mengunduh video selesai.
Baca juga: 5 Aplikasi Jadwal Makan untuk Menambah Berat Badan Ideal
5. Menggunakan Bot Downloader
Cara lain yang dapat digunakan oleh pengguna untuk download video dari Pinterest bisa dengan Bot Downloader. Setiap langkahnya sama dengan beberapa cara sebelumnya yakni dengan menyalin terlebih dahulu tautan video pada Pinterest. Sehingga tentukan video yang memang diinginkan untuk diunduh.
Kunjungi situs web https://botdownloader.com/pinterest-video-downloader pada kolom yang telah tersedia pada browser. Kemudian tempelkan link video yang sudah disalin di kolom website tersebut. Lalu pada halaman silahkan untuk tekan tombol download. Maka proses pengunduhan video akan dilakukan dan bisa langsung ditonton.
Nah, itulah penjelasan cara download video Pinterest Android yang bisa digunakan oleh pengguna. Dengan demikian sekarang sudah tidak perlu bingung saat ingin memiliki video dari Pinterest. Cukup melakukan cara mudah dengan aplikasi ataupun website yang tersedia.